Kamis, 04 Februari 2016

Obat Alami Toksoplasma



















Kucing seringkali dikaitkan dengan penyakit toksoplasma. Hal ini membuat sebagian orang takut dekat dengan kucing. Apalagi untuk kaum wanita yang memelihara dan berinteraksi dengan kucing setiap hari. Tak sedikit orang yang akan mengatakan Anda akan susah hamil atau susah punya anak. Daripada selalu menyalahkan kucing, lebih baik mencari tahu apa itu tokso dan bagaimana solusinya. Toksoplasma adalah penyakit yang disebabkan oleh parasit Toxoplasma Gondii. Parasit ini disebarkan terutama melalui daging yang masih mentah (atau setengah matang) dan kotoran kucing.

Parasit tokso tidak terlihat pada orang dewasa atau anak yang sehat kecuali melakukan test di laboratorium. Penyakit ini akan terlihat gejalanya saat sistem kekebalan tubuh sedang menurun. Dapat dilihat dalam waktu 5-10 hari kemudian.
Gejalanya antara lain adalah nyeri otot, demam dan sulit bernafas. Karena kondisi ini disebabkan oleh sistem kekebalan tubuh yang lemah, maka penyembuhannya adalah dengan membuat sistem kekebalan tubuh menjadi kuat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar